Quantcast
Channel: Bonafeed.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 709

Porsche Mission E Concept Konsep Mobil Elektrik Pertama Porsche

$
0
0
Porsche mencoba mengikuti trend mobil full electric yang ada di dunia. Namun berbeda dari kelas mobil lainnya yang ini teraplikasi pada mobil sport. Inilah Porsche Mission E Concept konsep mobil elektrik pertama Porsche

Di IAA Frankfurt Motor Show 2015 di Jerman, Porsche memperkenalkan mobil sport pertama yang mengusung konsep full electric sekaligus canggih. Mengikuti tren dan mobil ini menggunakan konsep empat pintu yang disebut Mission E Concept. Teknologi baterai yang dapat diisi ulang dalam 15 menit dan bertahan hingga menempuh 500 kilometer. Inilah Porsche Mission E Concept, konsep mobil elektrik pertama Porsche.

Dengan pengisian 15 menit itu, sudah mampu mengembalikan baterai hingga 80% dari total. Sementara mengisi baterai dapat dilakukan baik melalui stasiun pengisian 400 volt atau melalui pengisian induktif tanpa perlu kabel apapun.

Porsche Mission E Concept ini dikembangkan dengan sistem baterai 800 volt. Daya yang berasal dari dua motor listrik dapat menyediakan kombinasi output lebih dari 600 dk dengan kemampuan akselerasi 0-100 km/jam dapat ditempuh dalam 3,5 detik dan 0-200 km/jam kurang dari 12 detik.

Desain bodi mobil ini terdiri dari aluminium, baja, dan serat karbon. Bahan–bahan ini dipilih untuk meningkatkan tenaga dan mengurangi bobot mobil.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 709

Trending Articles